Sebanyak 75 personel Polres Wajo disiagakan di beberapa titik yang telah ditentukan di sekitaran lokasi pelantikan.
Kapolres Wajo AKBP Muhammad Islam A memerintahkan Kabag Ops Kompol Abdu Rasid agar melakukan pengecekan personel yang melaksanakan pengamanan.
Islam menuturkan, pada pelantikan Kades terpilih yang dilaksanakan dua sesi ini, pihaknya tetap memaksimalkan personel di lapangan untuk melaksanakan pengamanan hingga selesai.
"Kami juga terus mengingatkan kepada tamu undangan agar tetap mematuhi protokol kesehatan sehingga acara dapat berjalan dengan aman," pungkasnya. (Hmp)
Editor: herdi
0 Komentar